ARTIKEL

KURANGI RISIKO KEMATIAN DAN RAWAT INAP DENGAN VAKSINASI COVID-19

Publish By Irma Dian Permata, S.K.M.,M.Kes
Posted On 30 AUGUST 2021

Situasi dan kondisi pandemi Covid-19 di Indonesia, merupakan sebuah ancaman nyata bagi seluruh masyarakat. Berbagai cara dilakukan oleh para tenaga kesehatan dan pemerintah yang terlibat dalam penanganan Covid-19 ini untuk mencegah risiko rawat inap hingga kematian. Salah satunya adalah dengan peningkatan kekebalan kelompok/ herd immunity dengan vaksinasi.



Vaksinasi Covid-19 merupakan salah satu solusi yang digagas dan diselenggarakan oleh Pemerintah Indonesia. Vaksin Covid-19 ini telah melalui berbagai studi dan penelitian, serta telah dinyatakan aman dan berkualitas dalam upaya pencegahan Covid-19.



Vaksinasi nasional yang telah dilakukan oleh Indonesia sejak awal tahun 2021 ini, mendapatkan sambutan baik dari kalangan masyarakat. Hal ini terbukti dari jumlah masyarakat yang melakukan vaksinasi dosis pertama telah mencapai angka sekitar 60 juta penduduk telah menerima vaksin dosis pertama dan sekitar 33 juta penduduk menerima vaksin dosis kedua. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia telah memenuhi sekitar 27,53% dari target yang ingin dicapai oleh Indonesia pada tahun ini.



Namun tidak sampai disitu, vaksinasi perlu dilakukan lengkap hingga dosis kedua. Menurut analisis Public Health England (PHE), hanya dengan melakukan vaksinasi hingga dosis kedua, vaksin dapat berjalan dengan sempurna sehingga menyebabkan seseorang dapat terhindar dari risiko rawat inap dan juga kematian akibat Covid-19. Adapun di Amerika Serikat, Center for Disease Control/ CDC menyatakan bahwa tingkat rawat inap dan kematian telah menurun sejak vaksinasi dilaksanakan. Sedangkan di Italia, ditemukan sebanyak 99% kasus kematian akibat Covid-19 mengarah kepada masyarakat yang belum melakukan vaksinasi (Data National Health Institute).



Untuk itu, Vaksinasi Covid-19 hingga mencapai dosis kedua merupakan langkah yang harus digalakan oleh dijalankan pemerintah dan didukung oleh seluruh masyarakat agar terhindar dari risiko rawat inap dan kematian akibat Covid-19. Masyarakat juga senantiasa dihimbau untuk waspada terhadap penularan Covid-19 dengan protokol kesehatan (prokes) yang ketat dan vaksinasi. Tetap prokes walau sudah divaksinasi agar semakin mengefektifkan upaya pencegahan Covid-19.


  ARTIKEL TERBARU

Bila Anda atau orang tercinta tengah berjuang melawan virus corona (COVID-19), ada satu efek samp ... Selengkapnya
Kesadaran masyarakat Indonesia dalam mementingkan aktivitas fisik harian&nb ... Selengkapnya
                        & ... Selengkapnya
Setiap kali Anda berolahraga, Anda memperkuat satu otot yang benar-benar tidak dapat ditawar untu ... Selengkapnya