BERITA

RAPAT PENILAIAN DAN EVALUASI SISTEM AKUNTABILITAS KINERJA PEMERINTAHAN (SAKIP) TAHUN 2020 RSU HAJI SURABAYA BERSAMA BIRO ORGANISASI PEMPROV JATIM SECARA VIRTUAL

12 August 2020



Pada tanggal 12 Agustus 2020 di ruang Serambi Mekah RSU Haji Surabaya telah diadakan kegiatan Rapat Penilaian dan Evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Pemerintahan (SAKIP) Tahun 2020 RSU Haji Surabaya Bersama Biro Organisasi Pemprov Jatim yang dilakukan secara Virtual/ daring dengan aplikasi ZOOM. Rapat evaluasi dipimpin langsung oleh Ibu Direktur RSU Haji Surabaya dan diikuti oleh seluruh direksi serta seluruh pejabat struktural eselon 3 dan 4. Jumlah peserta rapat sebanyak 40 orang. dalam rapat tersebut juga dihadiri oleh Biro organisasi satu orang, Bappeda prov.Jatim satu orang, dan dari Inspektorat 2 orang.

Ibu Direktur memaparkan capaian kinerja serta akuntabilitas kinerja RSU Haji Surabaya dan dilakukan diskusi dan tanya jawab dengan Biro Organisasi sebagai evaluasi dan perbaikan serta masukan untuk RSU Haji Surabaya kedepannya. Adapun hasil rapat yang diperoleh adalah sebagai berikut :
1. Membahas tentang Perencanaan dan program unggulan dari RSU Haji Surabaya
2. Membahas tentang keterkaitan antara pohon kinerja dengan case cading
3. Kesesuaian Standart penilaian Akreditasi dengan pohon kinerja dan case cading
4. Inovasi-inovasi untuk tetap melakukan evaluasi di tengah Pandemi Covid19. 
5. Penajaman Evaluasi Eksternal dan perwujudan Internal kegiatan RS yang lebih konkrit jelas.

Dari hasil evaluasi dan masukan dari Biro Organisasi segera dilakukan perbaikan dan ditindaklanjuti oleh unit terkait sehingga kedepannya akan ada peningkatan capaian kinerja dan akuntabilitas kinerja untuk RSU Haji Surabaya.

 


  POJOK BERITA

Ramadah adalah bulan penuh keberkahan. Keberkahan dapat diraih dengan memperbanyak amal ibad ... Selengkapnya
Bapak Ahmad Jazuli Asisten Administrasi Umum Setda Prov Jatim berkunjung ke RSUD Haji pada tangga ... Selengkapnya
Dalam menyambut bulan Suci Ramadhan 1445 H, jam pelayanan di RSUD haji mengalamipenyesuaian. Dian ... Selengkapnya
Bulan K3 Nasional diperingati selama sebulan. Terhitung mulai tanggal 12 Januari sampai 12 Februa ... Selengkapnya