Hari ini Sabtu tanggal 17 Agustus 2024 selurunh bangsa Indonesia memperingati hari yang paling bersejarah yaitu Kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Bagi Institusi Pemerintah wajib hukumnya memperingatinya dengan menyelenggarakan Upacara Bendera. Termasuk RSUD Haji Provinsi Jawa Timur sebagai Institusi Pemerintah dibawah Pemerintah Provinsi Jawa Timur.
Kegiatan Upacara bendera dilaksanakan dengan penuh hidmat. Upacara Bendera dimulai pukul 07.00 dengan dipimpin oleh dr. Ananda Haris, SpBS Wadir Pelayanan. Kegiatan Upacara Bendera diawali dengan pengibaran bendera merah putih berurutan dilanjut Pembacaan Naskah Proklamasi, Pembacaan Undang undang Dasar 1945 dan Doa.
Setelah kegiatan upacara bendera, semua pegawai RSUD Haji yang mengikuti Upacara memanfaatkan dengan menjalin keakraban. Temu akrab ini dilakukan karena sehari-hari pegawai disibukkan melayanai pasien sehingga jarang bertemu antara pegawai seperti kelompok Dokter, Perawat, Bidan, Nakes Lain, Tenaga Teknik maupun Administrasi. Pertemuan itu dimanfaatkan dengan foto bersama, bersenda gurau, sarapan bersama diantara kelompok pegawai dan kegiatan lainnya sambil menunggu presensi elektronik saat pulang pukul 10.15 WIB. (Humas Red.)